RAMID, SISKA (2020) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TAKE AND GIVE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA KELAS VII SMP NEGERI 5 PALOPO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS COKROAMINOTO PALOPO.
![]() |
Text
SISKA RAMID-1601402024.pdf Download (4MB) |
Abstract
Siska Ramid. 2020. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Take and Give Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Kelas VII SMP Negeri 5 Palopo (dibimbing oleh Ma’rufi dan Rio Fabrika Pasandaran). Kemampuan komunikasi matematis siswa masih rendah dilihat dari model yang diterapkan, dalam menyelesaikan soal, memberikan jawaban, dan mengajukan pertanyaan mengenai materi yang kurang dipahami. Komunikasi dalam pembelajaran matematika memiliki peran yang cukup penting, dimana kemampuan komunikasi matematis merupakan alat untuk mengukur pertumbuhan pemahaman, dan merefleksikan pemahaman matematika siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) kemampuan komunikasi matematis siswa sebelum dan setelah diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give, (2) Peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 5 Palopo dengan desain penelitian One Group Pretest – Posttest Design Satuan eksperimen dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 5 Palopo. Teknik pengambilan sampel ini adalah teknik purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu yang artinya dalam hal ini akan memilih salah satu kelas dari seluruh kelas VII yang ada di SMP Negeri 5 Palopo, yang ditentukan berdasarkan pertimbangan bahwa kelas yang dipilih kemampuannya heterogen (bervariasi). Data yang dikumpulkan terdiri atas data kemampuan komunikasi matematis, aktivitas siswa, respon siswa, dan keterlaksanaan model pembelajaran. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis inferensial. Hasil penelitian adalah: (1) Kemampuan komunikasi matematis siswa kelas VIIA SMP Negeri 5 Palopo yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give mempunyai skor rata-rata 67,86 yang berada pada kategori sedang. (2) Rata-rata aktivitas siswa kelas VIIA SMP Negeri 5 Palopo yang diajar menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give adalah sebesar 3,15 dan berada pada kategori aktif. (3) Rata-rata respon siswa kelas VIIA SMP Negeri 5 Palopo yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give adalah sebesar 2,54 dan berada pada kategori cenderung positif. (4) Rata-rata keterlaksanaan pembelajaran siswa kelas VIIA SMP Negeri 5 Palopo yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give adalah sebesar 81,6 dan berada pada kategori baik. (5) Terjadi peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa kelas VIIA SMP Negeri 5 Palopo setelah diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe Take and Give.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi Matematis, Model Kooperatif, Take and Give | |||||||||
Subjects: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika Tugas Akhir > Skripsi Tugas Akhir |
|||||||||
Depositing User: | mrs Dachliana Baderu | |||||||||
Date Deposited: | 11 Nov 2021 07:28 | |||||||||
Last Modified: | 11 Nov 2021 07:28 | |||||||||
URI: | http://repository.uncp.ac.id/id/eprint/799 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |